____Pertemuan Offline Bersama Calons Mujahid Pena Lampung ____
Pukul tiga belas lebih lima belas menit waktu yang ditunjukkan di handphone saya akhirnya membawa saya tiba di halaman Perpustakaan Universitas Lampung. Rasa takjub ketika pandangan saya menyebar di kerumunan anak manusia yang tengah asyik bercengkrama di halaman perpus. Di sana telah ramai oleh sekumpulan “kunang-kunang” yang duduk melingkar dan terduduk secara terpisah. Dari sisi kiri tampak rombongan para lelaki dan sayap sebelah kanan ramai oleh para kaum hawa. Mereka adalah calon mujahid-mujahidah pena yang akan bersama berkomitmen ikut mencerahkan dunia melalui tulisan.
Pukul tiga belas lebih tiga puluh menit akhirnya acara inti dimulai oleh sang moderator. Acara berlangsung khusyuk hingga pembacaan selayang pandang mengenai FLP rampung dibacakan. Antusiasme para calon anggota muda begitu kental terasa ketika sampai pada sesi tanya jawab. Berbagai argumen dan pertanyaan dari para calon anggota muda semakin menambah suasana menjadi lebih hangat. Terlebih dengan jawaban-jawaban para pengurus yang acapkali diselingi dengan “guyonan” segar untuk mencairkan suasana. Buku Ode Buat Saudaraku, Antologi puisi hasil karya Flpers wilayah Lampung yang menjadi doorprise di akhir acara semakin memicu semangat para anggota muda.
Sebelum kegiatan ditutup, diadakan pembacaan pembagian kelompok untuk melanjutkan tahap recruitment berupa sesi wawancara. Dengan dimaksudkan ba’da wawancara akan mudah untuk mengkelaskan para anggota muda di kelas menulis yang sesuai dengan kecenderungan masing-masing anggota muda.
Semoga ke depan dengan bergabungnya para”kunang-kunang” di rumah bernama FLP Wilayah Lampung akan semakin menggairahkan dunia literasi di Lampung. (TriLego)
Iseng untuk nulis, hehe
Minggu, 20 Februari 2011
At 7.00 pm
No comments:
Post a Comment
Tinggalkan jejak setelah berkunjung yaa ...